Kapolres Maros Sambut Dan Dampingi Mendes PDT Yandri Susanto Kunker Di Maros

    Kapolres Maros Sambut Dan Dampingi Mendes PDT Yandri Susanto Kunker Di Maros
    Bhayangkara - Humas Polres Maros

    Maros, Sulsel - Kapolres Maros AKBP Douglas Mahendrajaya S.H., S.I.K., M.I.K., M. Tr. Opsla, bersama Dandim 1422 Maros Letkol Arm Nicholas Sirilius menyambut kedatangan Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto, Spt, M. Pd dalam kegiatan kunjungan kerja di Desa Tukamasea, Kecamatan Bantimurung, Kabupaten Maros.

    Kunjungan kerja Mendes PDT ini bertempat di Taman Wisata Doli Desa Tukamasea, Kecamatan Bantimurung, Kabupaten Maros, Senin (18/11/24).

    Kegiatan Kunjungan Kerja Mendes PDT ini mendapat pengamanan serta pengawalan dari personel Polres Maros yang dipimpin langsung Kapolres Maros AKBP Douglas Mahendrajaya.

    Sedikitnya, Polres Maros menurunkan 1 Peleton gabungan baik pengamanan jalur, pengamanan terbuka dan pengamanan tetutup yang di ploting disejumlah titik lokasi.

    Kasubsi Penmas Polres Maros Ipda A. Marwan P. Afriady mengatakan Kapolres Maros bersama Dandim 1422 Maros ikut menyambut dan mendampingi bapak Menteri Desa PDT selama kunjungan kerja di Maros.

    "Pengamanan kunjungan kerja Mendes PDT kali ini melibatkan 33 personel pengamanan dari Polres Maros, termasuk pengawal Satlantas dan pengamanan terbuka dari Satsamapta, " ungkapnya.

    Kegiatan selesai sekitar pukul 16.00 Wita siang kemudian rombongan menteri meninggalkan lokasi.(*)

    polres maros sulsel
    Jamaluddin, M.M.

    Jamaluddin, M.M.

    Artikel Sebelumnya

    Kapolri Tinjau Posko Pengungsi Erupsi Gunung...

    Artikel Berikutnya

    Polres Maros Gelar Wisuda Purna Bakti, Wujud...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Bakamla RI Siap Dukung Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025
    Polri Tegaskan Komitmen Jaga Kamtibmas dan Tingkatkan Pengawasan di Wilayah
    Kapolri dan Menteri P2MI Bersinergi Lindungi Pekerja Migran Indonesia
    Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman: SMSI Harus Tetap Solid dan Bergerak Maju

    Tags